Setahuku
Yang aku tau,
kesepakatan adalah dua kata,
katamu dan kataku,
yang kita ikat jadi satu.
Dan kuyakin tak ada arti yang ragu ragu.
Sederhana dia, tak ada tafsir rancu.
Makna nya cuma satu.
Jika sudah kita sepakat
yang aku tahu dia mengikat.
Lalu semua begitu saja lewat.
Lantas kau bilang tak tau itu mesti
bahwa kata yang disepakati itu pasti?
Lalu semua begitu saja lewat,
entah yang mana sepakat
entah yang mana niat.
Mungkin yang kau cari adalah bahagia
dan itu kau dapat di sana.
Kau bilang aku serba tau,
yang kau maksud aku tak mengerti apa itu.
Mungkin kau benar,
karena rasanya dibiarkan abu abu.
Aku cuma ingin paham apa ini
dan yang mana itu,
yang bisa aku tau.
Jakarta
kesepakatan adalah dua kata,
katamu dan kataku,
yang kita ikat jadi satu.
Dan kuyakin tak ada arti yang ragu ragu.
Sederhana dia, tak ada tafsir rancu.
Makna nya cuma satu.
Jika sudah kita sepakat
yang aku tahu dia mengikat.
Lalu semua begitu saja lewat.
Lantas kau bilang tak tau itu mesti
bahwa kata yang disepakati itu pasti?
Lalu semua begitu saja lewat,
entah yang mana sepakat
entah yang mana niat.
Mungkin yang kau cari adalah bahagia
dan itu kau dapat di sana.
Kau bilang aku serba tau,
yang kau maksud aku tak mengerti apa itu.
Mungkin kau benar,
karena rasanya dibiarkan abu abu.
Aku cuma ingin paham apa ini
dan yang mana itu,
yang bisa aku tau.
Jakarta
Komentar
Posting Komentar